Dan Dia berfirman, “Engkau tidak dapat melihat wajah-Ku, karena tidak seorang pun memandang Aku dan dia itu hidup.”
Dan berfirmanlah YAHWEH, “Lihatlah, suatu tempat di dekat-Ku! Dan engkau harus berdiri di atas gunung batu itu.
Dan terjadilah ketika kemuliaan-Ku lewat, maka Aku akan menempatkan engkau dalam suatu celah gunung batu itu, dan Aku akan menutupkan telapak tangan-Ku ke atasmu sampai Aku lewat.
Dan Aku akan menarik telapak tangan-Ku, dan engkau akan melihat bagian belakang-Ku, tetapi wajah-Ku tidak dapat dilihat.”