NP 73 Penebus, Junjunganku
Blessed Redeemer
Avis B. Christiansen, 1920
Harry Dixon Loes, 1920
1=D 9/8
Luke.23.33-Luke.23.46
Versi Version 1
1
Di pagi dahsyat ke Golgota
Kristus berjalan sangat lelah;
Mati disalib Ia rela,
Dosa manusia ditanggungNya.
Ku insaf kini, Yesus aduhai,
Junjunganku disalib terpaku;
Berdarah luka, membela kita,
Ia mend'rita Penebusku!
2
Hampir ajalNya, dipintaNya:
"Dosa mereka ampunilah!"
Dalam sengsara Ia setia;
KasihNya tiada bandingannya.
3
Hati penuhlah kasih mesra,
Juru Selamat aku sembah;
Di dalam surga ku nyanyi t'rus,
Kumuliakan Sang Penebus.

OK